JAKARTA FAIR 2018
Bosan dengan suasana tempat hiburan di Ibukota, dan ingin mencari tempat hiburan dan pusat belanja terlengkap ? Sekaligus mengisi waktu libur lebaran serta libur sekolah anak ? Bersiaplah, event akbar JAKARTA FAIR KEMAYORAN 2018 akan hadir selama 39 hari sekaligus menemani waktu libur anda bersama keluarga dan sahabat tecinta. Pada tahun ini, Jakarta Fair Kemayoran akan kembali digelar bertepatan dengan momen waktu libur lebaran serta libur anak sekolah. Banyak partisi pameran saat di jakarta fair tersebut dengan mengahadirkan banyak jual barang maupun produk kualitas, Pameran akbar ini akan di mulai tanggal 24 mei sampai dengan 1 juli 2018 di JIEXPO kemayoran. Jakarta Fair Kemayoran akan digelar dengan nuansa baru dan konten acara yang lebih menarik dari penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya.
Jakarta Fair Kemayoran adalah arena festival dan pameran perdagangan terbesar yang merupakan etalase ajang promosi berbagai produk unggulan maupun teknologi dan informasi indonesia. Ajang ini secara khusus digelar dalam rangka memeriahkan HUT Kota Jakarta yang menginjak usianya yang ke-491 pada tahun ini.
Penyelenggaraan kali ini merupakan yang ke-51 kalinya sejak pertama diselenggarakan tahun 1968. Event ini secara rutin diadakan setiap tahun tanpa pernah terputus, bahkan pada gelaran kali ini Jakarta Fair bertepatan juga dengan Bulan suci Ramadhan dan libur Lebaran, yang justru mendatangkan peluang tersendiri bagi seluruh pelaku usaha yang terlibat di dalamnya.
Penyelenggaraan Jakarta Fair Kemayoran 2018 mengambil tema “Jakarta Fair Turut Berjuang Mensukseskan MICE Indonesia Dalam Proses Pembangunan Ekonomi Nasional”. Dengan Sub Tema “Marilah Bersama-sama Saling Mengisi Dan Saling Berlomba Mengurangi Kesenjangan Serta Memajukan Bangsa dan Negara Indonesia Tercinta”.
Tema ini diambil karena Jakarta Fair Kemayoran merupakan salah satu pencetus ajang pameran multi produk terbesar di Indonesia bahkan di kawasan Asia Tenggara. Di samping itu, Jakarta Fair Kemayoran juga merupakan salah satu tolak ukur perkembangan industri MICE di Indonesia/Manufacturing sektor industri. Kami berharap semangat promosi perdagangan dan inovasi perindustrian yang selalu mewarnai penyelenggaraan Jakarta Fair, kiranya dapat membantu tersedianya lapangan pekerjaan bagi masyarakat serta memicu peningkatan volume ekonomi nasional yang pada akhirnya berkontribusi memajukan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia yang makmur sentosa.
Pada usianya yang telah melewati setengah abad panitia penyelenggara Jakarta Fair Kemayoran 2018 berharap agar event ajang arena pameran dan hiburan terbesar dan terlama di Asia Tenggara ini dapat semakin memberikan manfaat bagi bangsa dan negara.
ConversionConversion EmoticonEmoticon